PALU – Kepolisian Resor Kota (Polresta) Palu membeberkan, terdapat 17 kelompok Geng Motor yang aktif beroperasi.
Kapolresta Palu, Kombes Pol Barliansyah, mengungkapkan, belasan geng motor itu adalah, Tanpa Nama, Simpang Tiga, Anap Neo, Devil, Tanza, D’Saster, Pogesta.
Baca juga: https://soalpalu.com/2024/01/14/96-orang-diduga-geng-motor-diamankan-polisi-84-di-antaranya-pelajar/
Selanjutnya ialah Formery, Las Vegas, Tesos 21, Asteban, X Boy, Sarkopa, Magalax, Dego-dego, Pondok, dan Nubiteks.

Pada Sabtu, 13 Januari 2023 malam waktu setempat, Kapolresta Palu bersama personelnya berhadil mengamankan 96 orang diduga geng motor di Jalan Cendrawasih.
Barliansyah mengungkapkan, dari hasil interogasi, sebanyak 84 orang masih berstatus pelajar.
“84 masih pelajar. 12 orang lainnya bukan pelajar,” ungkap Kapolresta Palu saat konferensi Pers, Ahad, 14 Januari 2024.

Selain itu, polisi juga berhasil mengamankan sejumlah barang bukti seperti 8 busur bersama ketapel, satu topeng, dua pisau, satu grib hand, satu parang.
Baca juga: https://soalpalu.com/2024/01/12/warga-banawa-selatan-donggala-keluhkan-knalpot-bising/
Lanjut 64 unit gawai, satu jam tangan, 10 bendera geng yang diduga digunakan dalam aktivitas kriminal.
Tidak hanya itu, Barliansyah menambahkan, sebanyak 67 unit sepeda motor turut diamankan sebagai barang bukti. (Rendy Zulkarnaen)