POSO – Akses jalan di Desa Watuawu, Kecamatan Lage, Kabupaten Poso, yang sebelumnya tertutup akibat longsor, kini telah dapat dilalui kembali pada Sabtu (25/1).
Upaya cepat dilakukan oleh Balai Pelaksana Jalan Nasional Provinsi Sulawesi Tengah (BPJN Sulteng) untuk membuka jalur sementara.
Namun, kondisi akses jalan tersebut masih terbatas. Berdasarkan video amatir yang diunggah oleh warganet, terlihat jalan yang sebelumnya amblas kini telah ditimbun, sehingga kendaraan roda empat atau minibus hanya bisa melintas secara bergantian.
Pihak terkait terus berkoordinasi untuk memastikan perbaikan jalan dapat dilakukan secara menyeluruh, sehingga akses kembali normal sepenuhnya.

Longsor ini terjadi akibat hujan deras yang mengguyur wilayah tersebut sejak Rabu sore hingga malam, mengakibatkan kerusakan di sepanjang Jalan Trans Sulawesi sepanjang ±100 meter dan berdampak pada pemukiman warga sekitar lokasi.
Menurut data dari Tim Reaksi Cepat (TRC) dan Pusat Pengendalian Operasi (Pusdalops) BPBD Sulawesi Tengah, tercatat sebanyak 11 Kepala Keluarga (KK) atau 40 jiwa terdampak oleh longsor tersebut.
Tiga rumah mengalami kerusakan berat, sementara jumlah pengungsi mencapai 6 KK atau 14 jiwa. Pemerintah mengimbau masyarakat untuk tetap waspada. (awg)