Tokoh-Tokoh Berpengalaman dan Generasi Muda Isi Kabinet Merah Putih Bentukan Prabowo-Gibran

by Tim Redaksi
0 comment

PALU – Setelah resmi dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2024-2029, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka langsung mengumumkan susunan kabinet mereka. 

Kabinet yang diberi nama “Kabinet Merah Putih” ini diungkapkan dalam acara di Istana Negara pada Senin malam (20/10), usai jamuan makan malam dengan tamu-tamu kenegaraan.

Kabinet Merah Putih terdiri dari tujuh Kementerian Koordinator dan 47 Kementerian Teknis, serta lima pimpinan lembaga setingkat kementerian yang berdiri independen dari kementerian koordinator. 

Presiden Prabowo juga mengumumkan penunjukan 56 wakil menteri yang akan mendukung pelaksanaan program-program pemerintah lima tahun ke depan.

Beberapa nama menteri yang tergabung dalam Kabinet Merah Putih di antaranya adalah Budi Gunawan sebagai Menteri Koordinator Bidang Politik dan Keamanan, Yusril Ihza Mahendra sebagai Menteri Koordinator Bidang Hukum, HAM, Imigrasi, dan Pemasyarakatan, serta Airlangga Hartarto sebagai Menteri Koordinator Bidang Perekonomian. 

Agus Harimurti Yudhoyono menjabat Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, sementara Zulkifli Hasan menjadi Menteri Koordinator Bidang Pangan.

Selain itu, Sri Mulyani Indrawati tetap dipercaya sebagai Menteri Keuangan, Erick Thohir sebagai Menteri BUMN, Budi Gunadi Sadikin sebagai Menteri Kesehatan, dan Nasaruddin Umar sebagai Menteri Agama.

Di sektor strategis lainnya, Andi Amran Sulaiman menjabat sebagai Menteri Pertanian, Tito Karnavian sebagai Menteri Dalam Negeri, dan Sjafrie Sjamsoeddin sebagai Menteri Pertahanan. 

Kabinet ini juga mencakup tokoh-tokoh dari berbagai latar belakang untuk memastikan keberlanjutan pembangunan di berbagai sektor, seperti Bahlil Lahadalia sebagai Menteri ESDM, Agus Gumiwang Kartasasmita sebagai Menteri Perindustrian, dan Meutya Viada Hafid sebagai Menteri Komunikasi dan Digital.

Prabowo menekankan bahwa kabinet ini dibentuk dengan mempertimbangkan kapasitas dan kompetensi para menteri untuk menjalankan program-program prioritas yang akan diwujudkan dalam lima tahun ke depan. Susunan Kabinet Merah Putih ini rencananya akan dilantik hari ini, Senin (21/10), di Istana Negara. (awg)