PALU – Prestasi gemilang kembali ditorehkan oleh kontingen Sulawesi Tengah di ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024, Selasa (17/9), dengan perolehan dua medali emas tambahan dari cabang olahraga renang dan paralayang.
Medali emas pertama disumbangkan oleh Azzahra Permatahani, yang berhasil unggul dalam nomor renang 200 meter putri.
Tak hanya itu, cabang olahraga paralayang beregu putra juga membawa pulang medali emas.
Keberhasilan ini sekaligus menunjukkan konsistensi dan kerja keras para atlet Sulteng di berbagai cabang olahraga.

Hingga, Selasa (17/9) kontingen Sulteng sudah mengumpulkan 21 medali, dengan rincian 5 medali emas, 4 medali perak dan 12 medali perunggu. (awg)