Banjir di Jalan RE Martadinata, Kelurahan Tondo Sisakan Material Pasir, Pengendara Roda Dua Diminta Waspada 

by Tim Redaksi
0 comment

PALU — Para pengendara roda dua diharapkan meningkatkan kewaspadaan dan mengurangi kecepatan saat melintasi Jalan RE Martadinata, Kelurahan Tondo. 

Hal ini disebabkan oleh material pasir yang terbawa banjir pada Jumat (2/8) dan masih berserakan di jalan hingga Minggu (4/8).

Pantauan Tim Soalnews pada Minggu (4/8) pukul 10.00 WITA menunjukkan bahwa material pasir masih tersebar di tengah jalan, menimbulkan risiko bahaya bagi pengendara. 

Kondisi ini diperparah oleh cuaca panas yang menyebabkan debu bertebaran, mengganggu aktivitas warga setempat.

Seorang warga yang ditemui di lokasi mengungkapkan bahwa material pasir tersebut telah berada di sana selama dua hari. Pasca banjir yang terjadi pada, Jumat (2/8) belum lama ini.

Warga setempat juga kata dia, telah bergotong royong untuk membersihkan material pasir tersebut. Untuk itu dia berharap agar dinas terkait juga bisa turun tangan.

“Pasir ini terbawa saat banjir kemarinan. Ini bisa membahayakan pengendara, terutama pengendara motor karena bisa menyebabkan slip,” ujar warga yang enggan disebutkan namanya.

Selain risiko kecelakaan bagi pengendara, tumpukan pasir ini juga mengganggu aktivitas sehari-hari warga sekitar. Debu yang dihasilkan oleh kendaraan yang melintas menjadi polusi udara yang tidak nyaman bagi penduduk setempat.

Dia juga berhatap pihak berwenang diharapkan dapat segera mengambil tindakan untuk membersihkan material pasir dari jalan guna mencegah potensi kecelakaan lalu lintas dan memulihkan kenyamanan warga sekitar. 

Sementara itu, pengendara diimbau untuk berhati-hati saat melintasi area tersebut khususnya dimalam hari. (awg)