PALU – Kantor Pajak Pratama (KPP) Palu menjadi salah satu kantor pelayanan publik yang rutin mengadakan public hearing sebagai upaya untuk menggali aspirasi dari beragam kelompok masyarakat.
Hal tersebut dilakukan guna mengukur dan mengevaluasi sejauh mana kenyamanan pelayanan yang diberikan KPP Palu.
Terbaru, pada Selasa (07/05) KPP menggelar public hearing sebagai sarana evaluasi tahunan terkait kinerja pelayanan KPP Palu.
Dalam gelaran itu pula, Kepala Kantor Pajak Pratama Palu, Bangun Nur Cahya Kurniawan kembali menyerahkan kartu B-NPWP kepada Sidik, S.Pd., M.Pd selaku Ketua Pertuni (Persatuan Tunanetra Indonesia).
B-NPWP atau Braille NPWP kartu NPWP dengan tulisan braille yang merupakan salah satu inovasi yang dibuat oleh KPP Palu guna menjawab kebutuhan dari kelompok rentan terutama yang memiliki masalah dalam penglihatan. Inovasi ini telah berlangsung pasca gelaran public hearing sebelumnya pada Mei 2023.
“Kurang lebih setahun, dimulai dari bulan Mei 2023 dan sudah tercetak dan tersalurkan lebih kurang 10 kartu B-NPWP ke teman-teman tunanetra,” ungkap Bangun
Bangun menyebutkan, sebagai institusi pelayanan publik KPP berkomitmen untuk terus memperbaiki pelayanan, diantaranya dengan mendengarkan saran dari berbagai kelompok masyarakat, salah satunya adalah kelompok rentan agar tercipta pelayanan yang inklusi.
“Harapannya, kami bisa melayani seluruh masyarakat wajib pajak dalam menjalankan hak dan kewajiban perpajakkannya,” tutup Bangun (Dhea).